Minta Restu Muslimat Maju Pilgub Jatim 2018, Khofifah Bilang Begini



idealoka.com – Bakal calon gubernur Jawa Timur yang juga Menteri Sosial dan Ketua Umum PP Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Khofifah Indar Parawansa mulai menggalang dukungan di kalangan ibu-ibu Muslimat NU.

Lebih dari 1.000 pengurus dan anggota Muslimat NU dari berbagai kecamatan dan desa di Kabupaten Mojokert hadir dalam istighosah kubro atau istighosah besar di pondok pesantren Amanatul Ummah, Desa Kembangbelor, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Sabtu, 4 November 2017.

Di depan ribuan jemaah Muslimat, Khofifah  menyatakan keseriusannya akan kembali mencalonkan sebagai gubernur Jawa Timur untuk ketiga kalinya setelah gagal di Pilkada Jawa Timur 2008 dan 2013.

“Banyak yang bertanya apakah benar saya akan maju dalam Pilgub 2018. Saya pastikan insya Alloh dan mohon doa dari ibu-ibu semua, saya akan maju dalam Pilgub Jawa Timur 2018,” kata Khofifah saat memberi sambutan.

Menurut Khofifah, pernyataan kepastiannya maju dalam pilgub itu pertama kali diucapkan secara resmi di hadapan jemaah Muslimat NU. “Secara resmisaya sampaikan hari ini,” katanya.

Menurutnya, selain dukungan partai politik dan para kiai atau ulama, dukungan dan doa dari jemaah Muslimat NU juga jadi modal sosial dan politik penting baginya. “Mereka akan jadi kekuatan yang akan bisa menyampaikan pada keluarga dan jemaahnya bahwa saya akan maju pilgub,”ujarnya.

Sementara itu, pengasuh pondok pesantren Amanatul Ummah KH Asep Syaifuddin Chalim menghimbau pada semua masyarakat Jawa Timur khususnya Muslimat NU agar menetapkan dan meyakinkan dukungan pada Khofifah dalam Pilkada Jawa Timur 2018.


“Rekam jejak beliau yang luar biasa dan tangguh. Kami ingin Indonesia yang adil dan makmur dan Jawa Timur harus bisa memulai dan kami yakin Bu Khofifah bisa mewujudkannya,” kata kiai yang juga Ketua Umum Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) ini. Selain di Mojokerto, istighosah serupa juga akan digelar di daerah-daerah lain. (*)


0 Response to "Minta Restu Muslimat Maju Pilgub Jatim 2018, Khofifah Bilang Begini"

Posting Komentar